Beberapa efek samping kunyit yang perlu anda ketahui. Kunyit memang merupakan salah satu tumbuhan yang memiliki banyak sekali kegunaan mulai dari memasak sampai sebagai obat tradisional. Pada zaman dulu kunyit biasanya digunakan oleh beberapa penduduk seperti india dan pakistan sebagai pewarna alami makanan dan bahkan bertahan sampai sekarang di beberapa daerah. Kunyit memang memiliki manfaat yang sangat banyak sekali untuk kesehatan, akan tetapi disamping manfaatnya kunyit juga memiliki efek samping yang mungkin membuat anda tidak nyaman atau bahkan menimbulkan masalah kesehatan.
Alergi gatal. Salah satu efek samping yang bisa anda rasakan saat menggunkan kunyit adalah reaksi alergi pada kulit yang ditandai dengan bercak merah di seluruh tubuh anda. Bahakan beberapa raksi akan menimbulkan rasa gatal yang sangat akibat dari alergi tersebut, jadi bagi anda yang mulai merasakan reaksi tersebut saat mengkonsumsi kunyit sebaiknya segera menghentikan menggunakan kunyit. Untuk mengatasi efek samping kunyit anda dapat berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui tingkat alergi anda dan menemukan penanganan yang tepat.
Gambar: efek samping kunyit |
Penurunan sementara nafsu makan. Efek samping kunyit ini tidak terlepas dari kurang nyamannya kondisi perut sperti diare dan juga mual yang akan mempengaruhi selera makan anda, akan tetapi jika anda tidak memiliki masalah dengan hal tersebut mengkinsusmi kunyit bisa sangat membantu untuk menambah nafsu makan dan mengatasi masalah kesehatan lainnya.
Meningkatkan asam lambung. Bagi anda yang sering menggunakan kunyit sebagai obat tradisional ataupun perawatan kesehatan sebaiknya lebih berhati-hati untuk tidak berlebihan menggunakan kunyit, hal tersebut dikarenakan kunyit dapat meningkatkan produksi asam lambung yang tentunya sangat tidak dianjurkan untuk penderita penyakit maag.
Memiliki efek samping yang kurang baik bagi ibu hamil. Bagi ibu hamil memang sangat tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi kunyit secara berlebihan, jadi saat anda hamil sebaiknya untuk menghindari kunyit karena efek samping yang ditimbulkannya mungkin bisa berbahaya untuk anda dan calon bayi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar