Jumat, 30 Oktober 2015

Gejala Kanker Mulut Rahim Dan Obat Tradisionalnya


Kanker mulut rahim ialah salah satu dari sekian banyak penyakit yang cukup membahayakan, juga menakutkan khususunya bagi kaum wanita karena menyerang bagian organ reproduksi yang berperan penting terhadap kehidupan. Kanker mulut rahim ini biasanya timbul karena dibawa oleh virus yang disebut Human Papiloma Virus. Yang pada awalnya berupa luka infeksi yang kemudian lama kelamaan baru bisa dideteksi kebenarannya, apakah kanker atau memang hanya penyakit biasa. Dan kebanyakannya pada awal-awal penyakit kanker ini sulit untuk dikenali karena tidak menimbulkan gejala awal seperti penyakit pada umumnya. Baru dapat diketahui ketika gejala kanker mulut rahim yang timbulmenandakan telah menuju stadium lanjut. 

Gejala yang timbul pada umumnya ialah adanya perdarahan dari vagina yang tidak biasanya, keputihan tidak wajar dengan warna hijau kekuningan dan bau yang tidak sedap, nyeri daerah panggul, nyeri pada saat melakukan hubungan suami istri dan lain sebagainya. Untuk mengobati kanker pada mulut rahim ini banyak dilakukan beberapa tindakan dan obat yang disarankan oleh dokter. Yang memang membutuhkan biaya yang tidak sedikit.  Banyak orang yang kurang mengetahui dan memahami akan penyakit jenis ini dan bagaimana cara pengobatannya. Berikut saya bagikan beberapa saran mengenai obat tradisional dalam upaya mengobati penyakit kanker mulut rahim. Ialah dengan menggunakan tanaman yang banyak kita temui di sekeliling kita, diantaranya kulit manggis dan daun sirsak. 

Kulit manggis memiliki kandungan xanthone yang berkhasiat dan dipercaya dapat menyembuhkan berbagai jenis penyakit juga dengan antioksidannya yang cukup tinggi mampu menjaga sistem kekebalan tubuh. Untuk mengkonsumsi kulit manggis biasanya dengan cara diblender. Dan daun sirsak yang sama halnya dengan kulit manggis memiliki banyak kandungan yang sangat baik bagi kesehatan, juga berdasarkan hasil penelitian oleh orang-orang yang ahli dalam bidangnya, daun sirsak ini mampu membunuh sel kanker, dan mampu menghindari infeksi. Cukup direbus dan diminum air rebusannya minimal dua kali sehari.  Itulah beberapa pengetahuan mengenai gejala kanker mulut rahim dan beberapa jenis tanaman herbal yang dipercaya mampu menyembuhkan sel kanker. Dengan cara mengkonsumsi secara rutin dan teratur. Semoga bermanfaat dan lekas sembuh. Karena semua penyakit pasti ada obatnya kecuali kematian.

Selasa, 27 Oktober 2015

Cara Mengatasi Siklus Menstruasi tidak Teratur Pasca Menikah



Menikah dan mendapatkan anak merupakan sebuah karunia yang selalu dinantikan pasangan suami istri. Kerena keinginan tersebut banyak pasangan yang rutin memeriksakan istri ke dokter kandungan. Salah satu pertanyaan yang sering mereka lontarkan adalah apakah istri saya sedang hamil? Mengingat dia tidak menstruasi lagi. Jika hal itu benar, maka ia akan segera mendapatkan momongan, namun bagaimana jika ia tidak menstruasi karena ada kelainan semisal haid tidak teratur? dll


Menstruasi adalah rutinitas bulanan yang dialami wanita. Keluhan seputar haid sudah tak terhitung lagi, dari nyeri hingga perubahan mood yang berdampak pada aktivitas yang tidak teratur. Selain keluhan tersebut, haid juga terkadang datang tidak tepat waktu atau biasa disebut menstruasi tidak teratur. Hal tersebut dipegnaruhi oleh gangguan kesuburan terhadap system reproduksi. Meskipun hal ini hanya bersifat asumsi, ada baiknya memperhatikan beberapa penyebab terlambatnya datang bulan yang akan arwini.com sebutkan pada artikel ini.

Haid tidak teratur, kami kategorikan ke dalam dua bagian, yaitu: Pertama jenis haid tidak teratur yang dialami gadis seara umum dan Kedua jenis haid tidak teratur yang dialami setelah menikah. Karena kategori pertama telah kami bahas pada artikel penyebab haid tidak teratur maka artikel ini mencukupkan pada kategori kedua.

Perubahan Siklus Haid Setelah Menikah

Perubahan siklus haid erat kaitannya dengan perubahan produksi hormon. Siklus haid adalah bagian yang terdapat dalam indung telur (siklus ovarium) yang mempengaruhi kestabilan hormone yang diproduksi oleh kelenjar Hipotalamus dan kelenjar Hipofisis yang terdapat dalam otak. Saat produksi hormon pada indung telur, hipofisis, dan hipotalamus tergangu, maka akan berpengaruh pada kelainan siklus haid, baik berupa siklus memendek, memanjang hingga dapat berakibat pada pendarahan.

Secara umum, para wanita mengalami siklus haid secara teratur yang berkisar pada 21 hari hingga 35 hari tiap bulannya. Meskipun demikian, sekali ataupun dua kali wanita tersebut juga pernah mengalami klus haid yang tidak teratur. Siklus tidak teratur dapat ditandai dengan, pemanjangan atau pemendekan siklus, atau tidak adanya haid selama kurang lebih sebulan.

Baca Selengkapya:
  1. Cara Melancarkan Haid dan Menstruasi Secara Alami
  2. Cara Mengatasi Terlambat datang Bulan Secara Alami

Perlu dipahami bahwa siklus haid tidak dipengruhi oleh hubungan badan suami istri. Diantara factor yang memicu hal tersebut akan kami jelaskan secara terperinci pada sub bahasan selanjutnya, diantaranya: Diet penurunan berat badan yang berlebihan, stress yang dialami di rumah, penggunaan obat-obatan, serta kelalahan.

Penyebab Menstruasi tidak teratur pasca menikah

Pasca menikah, wanita sering dihadapkan pada persoalan rumah tangga yang tidak sedikit. Sekelumit problem tersebut bisa saja berdampak pada kesehatan, termasuk haid. Stres dan terlalu memikirkan hal-hal yang belum tentu terjadi, termasuk didalamnya perasaan cemas, khawatir, kelelahan akan mengakibatkan kinerja hormone tidak bekerja dengan stabil. Namun secara umum menstruasi tidak teratur dialami saat sedang hamil. Tubuh secara otomatis akan memproduksi hormone dalam jumlah banyak yang menyebabkan berbagai macam gejala kehamilan (baca: Tanda Kehamilan) termasuk diantaranya mengakhiri periode menstruasi.

Saat hamilpun, tidak sedikit perempuan yang melakukan diet secara berlebihan. Padahal diet yang tidak memperhatikan konsumsi makanan akan menimbulkan penurunan kinerja hormon. 
Karena Menopause dapat mengakibatkan perubahan kadar hormon tubuh.

Dalam sebuah artikel kesehatan juga disebutkan salah satu penyebab menstruasi tidak teratur adalah mengkonsumsi pil KB (menyuntikkan KB). Makananan yang dikonsumsi memerlukan waktu yang cukup lama untuk beradaptasi pada keadaan semula sehingga jika suntik KB dilakukn akan menghambat hl tersebut. 

Selain itu Eating Disorders (pola makan tidak teratur) juga akan berakibat pada kekurangan gizi yang tidak sedikit. Telah kita ketahui bersama bahwa gizi sangat mempengaruhi kondisi kestabilan tubuh. Gizi yang cukup sangat mempengaruhi kinerja tubuh dalam berovulasi.


Cara Mengatasi Siklus Menstruasi tidak Teratur Pasca Menikah


Selalu kami ingatkan untuk berkonsultasi ke dokter dan menyodorkan segala keluhan yang sedang dialami. Dokter merupakan tempat berkeluh kesah seputar penyakit dan gangguan kesehatan. Sehingga dapat didiagnosa dan diberikan solusi terbaik. Namun jika hal itu dinggap membutuhkan waktu dan biaya yang tidak sedikit, maka tidak ada salahnya mencobab tips yang akan kami sebutkan berikut:

Cara terbaik dalam melakukan hal tersebut adalah mengubah pola hidup buruk menjadi pola hidup sehat. Menjadwal ulang kegiatan yang lebih teratur, menghindari prasangka buruk, stress (baca: Mengurangi Stres) , khawatir, mengurangi kerja berlebihan untuk menghindari kelelahan, mengurangi konsumsi obat-obatan, menata ulang program diet berlebihan, memperbaiki asupan konssumsi gizi serta membiasakan olahraga ringan.

Cara Mengatasi Menstruasi tidak Teratur

Jika hal ini dilakukan, namun terjadi ketidakteraturan siklus berkepanjangan hingga 2 bulan tanpa disadari penyebabnya, maka diwajibkan untuk mengunjungi dokter ahli untuk mendapatkan keterangan lanjutan apakah ada kelainan yang sedang terjadi. 

Tata cara bertanya seputar Siklus Menstruasi pasca menikah ke dokter spesialis

1. Menyebutkan Tanggal Haid terakhir 
2. Menyebutkan Secara Umum Makanan Yang dikonsumsi
3. Menyebutkan beberapa Aktivitas yang dirasa berpengaruh
4. Menyebutkan obat-obatan yang dikonsumsi
5. Menyebutkan keluhan atau kelainan yang terjadi lannya.

Demikianlah Artkel tata cara mengatasi haid tidak teratur pasca melahirkan. Salam hangat dari penulis.

Penyakit Kista Ginjal Dan Penyebabnya


Ginjal merupakan salah satu organ dalam penting dalam tubuh makhluk hidup. Organ dalam ini mempunyai pembuluh darah yang banyak dan tugasnya untuk membersihkan darah. Akan tetapi, jika ginjal tidak dijaga dengan sungguh-sungguh maka akan menjadi penyakit ginjal dan penyebabnya terkadang hingga saat ini belum diketahui seperti penyakit kista ginjal. Biasanya gejala untuk penyakit ini baru diketahui setelah dewasa dan akibat dari pembesaran kista dalam ginjal dapat mengganggu fungsi dari ginjal dan akhirnya membuat penyakit gagal ginjal.

Penyakit kista ginjal yaitu penyakit pada ginjal yang terdapat kantong berisi cairan dan biasanya terjadi pada orang yang telah lanjut usia. Berbagai macam penyakit ginjal dan apa saja penyebabnya dapat diketahui dengan pemeriksaan lanjut misalnya dengan ultrasonogradi ginjal atau disebut juga dengan sidik CT abdomea. Walaupun penyebab pastinya belum dapat ditentukan dengan pasti namun, kondisi tersebut mungkin berkaitan dengan kelainan serius yang dapat mengganggu fungsi ginjal.
Sebagian besar kasus penyakit kista ginjal bersifat jinak dan tidak menyebabkan kanker sehingga disebut juga sebagai kista ginjal sederhana. Gejala dari kista ginjal yang dapat diwaspadai yaitu :
  1. Demam yang menggigil karena infeksi.
  2. Nyeri atau sakit di punggung samping yaitu antara tulang rusuk dan pinggul atau di perut bagian atas karena kista membengkak dan menekan organ yang lain.
  3. Sering buang air kecil.
  4. Urine berwarna gelap.
  5. Fungsi ginjal yang menurun.
Untuk penyakit kista ginjal dan penyebabnya belum dipahami sepenuhnya namun terdapat faktor yang mempengaruhi yaitu karena usia (lebih dari 50 tahun) dan jenis kelamin. Pengobatan dapat dilakukan dengan 2 cara yaitu pengangkatan dan prosedur pengeringan dan pengisian kista. Sebelumnya, dilakukan pemeriksaan untuk meyakinkan diagnosa yaitu :
  1. Tes pencitraan dengan ultrasound, MRI, CT scan.
  2. Tes darah dengan menguji sample darah di laboratorium sehingga akan dapat mengetahui jika kista yang muncul mempengaruhi fungsi pada ginjal secara umum.
  3. Tes urine untuk mengecek kandungan darah atau protein pada urine.

Senin, 26 Oktober 2015

Ternyata 5 Macam Bahan ini Dapat Dijadikan Sebagai Obat Batuk Herbal

Setiap manusia pasti pernah mengalami sakit batuk. Batuk memang sejatinya merupakan proses alamiah yang dialami oleh setiap orang. Batuk merupakan salah satu penyakit yang paling umum dan paling sering menyerang siapa saja, apalagi musim hujan atau musim pancaroba. Penyakit batuk sendiri merupakan bentuk dari pertahanan tubuh manusia.

Pada umumnya, batuk terjadi karena ada sesuatu benda asing seperti debu atau kuman yang merangsang selaput lendir ditenggorokan. Hal ini yang kemudian membuat rasa gatal dan ingin dikeluarkan dengan cara batuk oleh tubuh kita. Untuk itu jika anda merasa batuk anda sudah mengganggu aktifitas anda, sebaiknya segera diobati. Dan akan lebih efektif sebelum meminum obat dari dokter atau bidan desa, anda cobalah minum obat batuk herbal buatan sendiri.

Batuk sendiri ada beberapa jenis yang bisa dibedakan karena penyebab yang menimbulkannya juga berbeda. Diantaranya ada batuk kering, batuk berdahak, batuk bronchitis, batuk asma, dan batuk pertussis atau yang lebih dikenal dengan batuk rejan. Untuk itu, seperti yang saya katakan sebelumnya sebelum batuk anda bertambah parah sebaiknya anda segera minum obat batuk herbal terlebih dahulu. Karena mengobati batuk secara alami lebih disarankan karena lebih aman tanpa efek samping pada kesehatan, juga tidak perlu biaya mahal.

Ternyata 5 Macam Bahan ini Dapat Dijadikan Sebagai Obat Batuk Herbal
Ilustrasi orang sedang batuk © shutterstock

Penyebab Batuk

Ada beberapa alasan yang menyebabkan seseorang terserang batuk baik berjangka pendek sampai berkepanjangan diantaranya adalah terjadi tetesan di belakang hidung. Produksi dahak secara berlebihan terjadi pada beberapa alergi dan sinusitis (lapisan mukus yang meradang dalam sinus). Mukus yang menetes dai belakang hidung ke tenggorokan akan mengakibatkan iritasi dan biasanya bisa mendatangkan batuk. 

Sebab lainnya ada pilek dan influenza, terserang pilek juga merupakan penyebab yang paling sering ditemui terjadinya batuk. Kemudian ada juga asma ringan yang dapat menyebabkan batuk, hal ini terjadi karena peradangan atau penyempitan saluran pernafasan. Penyebab lainnya adalah lingkungan, kondisi lingkungan seperti asap, debu, rokok, udara dingin, dan semprotan aerosol bisa menjadi penyebab batuk. 

Ada pula batuk yang disebabkan karena mengkonsumsi obat-obatan seperti menghirup kortikostreoid, pemakaian betablocker dan penghambat angiotensin converting enzyme. Itu tadi beberapa penyebab yang dapat menjadikan kita batuk. Penyebab tersebut kita tidak bisa menghindarinya, kita hanya bisa mencoba mengobati batuk jika sudah terlihat atau merasakan. Berikut ini ada beberapa bahan obat batuk herbal yang dapat anda coba minum di rumah.

Obat Batuk Herbal dengan Bahan-Bahan Alami

1. Jeruk Nipis

Sudah bukan rahasia umum lagi jika jeruk nipis memiliki khasiat untuk mengobati batuk berdahak. Batuk berdahak terjadi karena ada peradangan pada lapisan lendir pada saluran pernafasan. Jeruk nipis merupakan salah satu obat batuk herbal yang sangat mujarab, untuk meminumnya anda dapat mencampurkan beberapa air perasannya dengan sesendok kecap manis. Bagi anda yang tidak menyukai kecap, air perasan jeruk nipis bisa dicampurkan dengan madu. Minumlah air perasan jeruk nipis yang dicampur dengan madu atau kecap tersebut sebanyak 2-3 kali dalam sehari. Adapun cara lain mengobati batuk dengan jeruk nipis ini yaitu dengan menggunakan jeruk nipis diberi kapur sirih dan gula secukupnya. Caranya dengan membelah dua bagian jeruk nipis kemudian taburkan kapur sirih diatas dua belahan jeruk tadi. Kemudian dibakar sebentar sampai berbuih, lalu peras dan tambahkan sedikit gula batu, dan apabila sudah tercampur rata, minumlah air perasan tersebut. Baca juga : 5 Manfaat Jeruk Nipis Untuk Wajah Cantik Anda

2. Jahe

Obat batuk herbal yang selanjutnya adalah jahe. Jahe mengandung anti-bakteri yang baik bagi tubuh. Selain bisa menghangatkan tubuh, jahe juga bisa mengobati batuk berdahak. Bagi yang sedang menderita batuk berdahak memang dianjurkan untuk meminum sari jahe atau wedang jahe ini setidaknya satu kali sehari. Cara membuatnya sangat mudah sekali, dengan mengiris jahe kemudian direbus dalam air, minumlah air rebusan jahe tersebut yang ditambahkan dengan sedikit gula. Atau jika ingin cara lain anda bisa menambahkan irisan jahe ke dalam air teh anda dan minum 2-3 kali dalam sehari. Baca juga : Lawan 6 Penyakit Berikut Dengan Jahe

3. Kencur

Dalam menggunakan obat batuk herbal yang bisa mengobati batuk, kencur sangat manjur apabila dipadukan dengan jahe. Caranya, siapkan jahe dan kencur secukupnya, kemudian parutlah kedua bahan tersebut hingga halus setelah itu campurlah hingga merata. Lalu rebuslah campuran jahe dan kencur tersebut dengan air segelas saja sampai mendidih. Saringlah, buang ampasnya dan minum hasil rebusan tadi selagi hangat. Minumlah 2-3 kali dalam sehari.

4. Belimbing Wuluh

Siapa yang tidak tahu buah yang memiliki rasa asam yang satu ini. Buah ini bisanya digunakan bahan utama dalam membuat sayur asem atau bahkan bisa diolah menjadi manisan blimbing wuluh. Namun, meskipun rasanya sangat asam blimbing wuluh ini juga salah satu obat batuk herbal yang sangat ampuh. Caranya, cukup bersihkan 10 biji blimbing wuluh kemudian parut hingga halus. Kemudian masukkan parutan tersebut ke dalam segelas air dan tambahkan sedikit garam. Setelah itu saringlah blimbing wuluh tersebut, ambil sarinya saja buang ampasnya dan minum sebanyak 2 kali sehari pada pagi dan sore hari.

5. Cabe Jawa dan Madu

Salah satu obat batuk herbal lainnya adalah dengan mencampurkan madu dan cabe jawa. Caranya, siapkan cabe jawa kering sebanyak 6 gram dan madu secukupnya. Tumbuklah cabe jawa kering tadi sampai halus kemudian campurkan dengan satu sendok madu dan minumlah secara rutin satu kali sehari hingga sembuh.

Mengapa Harus Menjalani Pola Hidup Sehat

Mengapa harus menjalani pola hidup sehat. Ingin mengetahui jawaban dari informasi ini, simak terus informasi dari donisehat.

Mengapa Harus Menjalani Pola Hidup Sehat

Kesehatan sebagai bentuk kebutuhan yang sangat penting, memang patut untuk diperjuangkan. Seperti kita tahu, pola hidup sehat sangat berperan penting untuk mendapatkan kesehatan tersebut. Pola hidup sehat yang kita kenal cukup banyak, diantaranya berolahraga yang teratur,  mengkonsumsi makanan yang kaya akan serat seperti buah-buahan dan sayuran, tidak memforsir tubuh untuk bekerja maksimal 10 jam kerja, hal ini dimaksudkan agar tubuh tidak tersiksa oleh kerja karena memang kemampuan tubuh ada batasnya. Selain untuk mendapatkan tubuh yang sehat ada alasan lain mengapa harus menjalani pola hidup sehat.

Berikut dibawah ini pemaparan mengapa diharuskan menjalani pola hidup sehat yang diberikan ada 5:


1. Menurunkan berat badan

Pertama, Untuk menurunkan berat badan. Mengkonsumsi sayuran merupakan salah satu cara yang ditempuh dalam pola hidup sehat. Dengan mengkomsumsi sayuran ini baik hijau maupun berwarna kita memberikan tubuh serat yang sangat berguna untuk melancarkan metabolisme. Mengkonsumsi sumber makanan kaya serat ini membuat tubuh tidak cepat merasa lapar, sehingga konsumsi makanan pun terbatas. Sehingga tidak banyak makanan yang menumpuk di tubuh kita.

2. Menjaga berat badan

Kedua, Untuk menjaga berat badan tubuh yang ideal. Berat badan yang ideal sangat berkaitan dengan makanan yang kita konsumsi. Makanan yang kaya akan serat ini dapat menjaga berat badan tubuh yang ideal karena makanan ini dapat melancarkan kerja pencernaan dalam mengolah dan membuang sisa metabolusme dalam bentuk keringat, buang air besar dan buang air kecil.

3. Mengurangi mengkomsumsi obat

Ketiga, Mengurangi resiko untuk berobat. Dengan menjalankan pola hidup sehat maka tubuh kita tidak gampang sakit. Otomatia resiko biaya berobat berkurang bahkan tidak ada sama sekali.

4. Meningkatkan konsentrasi

Keempat, Meningkatkan konsentrasi. Tubuh yang senantiasa sehat akan berdampak pula pada meningkatnya konsentrasi. Konsentrasi diperlukan agar pekerjaan kita baik hasilnya. Tentunya pekerjaan yang baik membuat reputasi kita baik dan disayangi oleh Bos.

5.Tidur nyenyak

Kelima menjalani pola hidup sehat adalah dapat dengan tidur yang nyenyak. Ketika tubuh kita sehat, pikiran tenang maka tidur pun terasa lebih nyenyak. Tidur yang nyenyak memungkinkan tubuh kita segar kembali dan siap untuk beraktifitas kembali.

Itulah alasan mengapa kita harus menjalani pola hidup sehat. Semoga tulisan ini bermanfaat.

Kamis, 22 Oktober 2015

Inilah 6 Obat Herbal Sinusitis Dengan Bahan Alami

Sinusitis merupakan sebuah penyakit yang disebabkan adanya peradangan di bagian hidung. Seperti terdapat benjolan atau pembengkakan di bagian hidung. Ini memang sangat mengganggu pernafasan. Apalagi ketika keadaan dingin, pasti akan semakin susah untuk bernafas. Jika pembengkakan semakin besar, memang harus dilakukan operasi.

Operasi ini bertujuan untuk membersihkan peradangan di bagian hidung. Mungkin anda takut untuk melakukan operasi. Tak perlu khawatir, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk sebagai obat herbal sinusitis. Mungkin tak perlu penjelasan panjang lebar lagi. Inilah bahan alami yang digunakan untuk mengobati sinusitis.

Obat Herbal Sinusitis

Inilah 6 Obat Herbal Sinusitis Dengan Bahan Alami
Ilustrasi obat herbal sinusitis © shutterstock

Campuran Bahan Herbal

Obat herbal sinusitis bisa dengan bawang putih, cabe rawit, bawang merah, dan lobak. Gunakan semua bahan tersebut untuk membuat sup yang panas. Makan selagi masih hangat, ini akan membantu mengencerkan lendir pada penyakit sinusitis. Selain itu juga bisa memakan lobak yang dicampur dengan perasan air jeruk nipis. Untuk lobaknya gunakanlah lobak jepang. Ini akan sangat membantu meringankan penyakit sinusitis anda. pada saat melakukan ini, hidung anda akan terus mengeluarkan lendir. Biarkan saja berarti obat herbal tersebut sedang bereaksi ke tubuh anda. untuk hasil yang maksimal lakukan cara tersebut secara rutin setiap harinya.

Neti Pot

Mungkin anda penasaran apa itu neti pot. Neti pot berbentuk seperti teko teh dan mempunyai lubang yang lebih kecil. Sehingga bisa masuk ke lubang hidung. Neti pot ini memang sering digunakan untuk pengobatan yang berhubungan dengan hidung. Anda bisa menggunakan neti pot ini sebagai obat herbal sinusitis anda. masukan air hangat yang sudah dicampur dengan garam pada neti pot. Kemudian miringkan kepala ada dan letakkan lubang hidung di dekat lubang neti pot. Biarkan beberapa menit supaya uap air panasnya bisa masuk ke hidung anda. ini akan membantu membersihkan kotoran yang disebabkan oleh penyakit sinusitis. Untuk airnya lebih baik menggunakan air matang jangan menggunakan air biasa karena bisa membuat infeksi pada hidung anda. Baca juga : Pengobatan Herbal Telinga Berdengung

Cuka Sari Apel

Bahan alami yang bisa digunakan untuk obat herbal sinusitis selanjutnya adalah cuka sari apel. Ini akan membantu mengatasi lendir dan gatal pada sinusitis. Cara membuat obat herbal ini juga sangat mudah sekali. Ambil satu gelas air hangat, tambahkan satu sendok teh cuka mentah, tambah satu sendok makan cuka apel dan untuk pemanisnya gunakan madu. Minum ramuan ini 3 kali dalam sehari secara rutin, sampai sinusitis anda sembuh. Cuka apel akan membantu mengikis lendir padat di hidung dan dikeluarkan. Sehingga akan mudah dibersihkan bagian hidungnya.

Ekstrak Biji Anggur

Ekstrak biji anggur ternyata bisa digunakan sebagai obat herbal sinusitis. Ekstrak biji anggur ini bisa berfungsi sebagai antibiotic dan membunuh semua bakteri, virus dan jamur yang terdapat didalam hidung. Untuk membuatnya sendiri memang sulit karena membutuhkan tahapan yang sangat banyak. Jadi anda bisa membelinya di toko obat. Ekstrak biji anggur ini biasa disebut sebagai GSE. Biasanya berbentuk cair. Anda bisa menyemprotkan ekstrak biji anggur ini setiap hari ke hidung anda. Dengan begitu peradangan di dalam hidung akan cepat hilang dan sembuh.

Ekstrak Kulit Manggis Dan Daun Sirsak

Kulit manggis mempunyai sifat anti bakteri yang akan membantu membunuh bakteri penyebab sinusitis. Sedangkan daun sirsak akan berfungsi sebagai anti kanker yang akan membantu mengatasi peradangan pada hidung. Perpaduan ekstrak kulit manggis dan daun sirsak bisa dijadikan obat herbal sinusitis yang paling ampuh. Tetapi untuk membuatnya sendiri memang sulit. Anda bisa membelinya di toko obat herbal. Sudah banyak orang yang menjualnya dengan berbagai merk. Gunakan ekstrak kulit manggis dan daun sirsak itu setiap hari. Supaya penyakit sinusitis anda lebih cepat sembuh dan hilang peradangannya.

Ekstrak Daun Sambiloto

Ekstrak daun sambiloto sangat efektif mengobati penyakit sinusitis. Kandungan di dalam daun sambiloto bersifat antibiotic dan anti inflamasi alami. Sehingga penyakit sinusitis anda kan semakin mengering. Untuk ekstrak daun sambiloto ini anda bisa membuatnya sendiri. Caranya ambil beberapa lembar daun sambiloto. Cuci sampai bersih kemudian tumbuk sebentar. Peras airnya, lalu letakkan perasan air daun sambiloto tersebut ke hidung anda yang terkena sinusitis. Obat herbal sinusitis ini harus dilakukan secara rutin setiap harinya. Supaya lebih cepat sembuh dan lendir di dalam hidung mulai keluar. Baca juga : Obat Asam Urat yang aman dan direkomendasikan untuk kesehatan anda

Penyakit sinusitis memang harus diobati secara bertahap. Apalagi sinusitis bisa juga disebabkan karena alergi dengan suatu hal. Jika itu terjadi karena alergi, anda juga harus menyembuhkan alergi anda terlebih dahulu. Obat herbal sinusitis yang saya sebutkan diatas sangat mudah untuk ditemukan dan harganya pun tidak mahal. selain itu pada saat memencet hidung jangan terlalu keras. Nanti akan menyebabkan iritasi pada hidung dan bisa menyebabkan pembengkakan lainnya. Sekian sedikit penjelasan yang bisa saya berikan mengenai penyakit sinusitis dan obat yang bisa digunakan. Semoga bisa memberikan informasi yang bermanfaat buat anda.

Rabu, 21 Oktober 2015

Luka Sulit Sembuh Adalah Salah Satu Gejala Penyakit Diabetes


Jika kita memiliki luka tidak sembuh gejala penyakit diabetes bisa jadi sedang ada pada tubuh Anda, tetapi ini bisa juga membahayakan tubuh Anda. Penyakit diabetes memang bisa menyerang siapa saja tidak peduli dengan jenis kelamin ataupun umur penderitanya. Gejala yang paling banyak dikenali adalah luka yang tidak kunjung sembuh, ini adalah gejala paling umum dan juga bisa membahayakan mereka yang memiliki banyak aktivitas, jadi kita harus tahu mana sebenarnya yang cocok untuk kita obati.

Ada beberapa hal yang menyebabkan mengapa luka ini sebenarnya tidak kunjung sembuh. Banyak ahli yang bilang bahwa luka ini sebenarnya sudah terkontaminasi dengan gula sehingga membuatnya sulit sekali untuk kering. Tetapi kita tidak perlu khawatir karena luka ini sebenarnya bisa sembuh jika kita bisa mempelajari cara menyembuhkannya. Selain itu ada juga beberapa cara alami yang bisa digunakan untuk menyembuhkan luka ini secara perlahan. 

Pengobatan untuk gejala diabetes yang satu ini memang akan memakan waktu yang cukup lama karena membuat luka mudah kering itu tidak cepat. Ada beberapa lapisan yang harus bertemu agar luka ini sembuh dan juga cepat untuk diatur agar lebih baik. Berikut ini adalah cara yang tepat antara lain:

1. Menggunakan daun sirih yang ditempelkan pada luka.
2. Jangan menggunakan perban terlalu banyak karena akan menutup luka dan membuatnya sulit kering.
3. Selalu membersihkan luka jika habis pergi dari luar agar tidak mengotori luka tersebut.
4. Gunakan obat yang bisa mengeringkan luka dengan cepat.
5. Jauhkan luka dari kotoran karena memang bahaya sekali dengan luka ini.

Jika kita sudah mempelajari luka yang ada pada tubuh kita maka pasti kita akan tahu bagaimana cara mengobati luka ini. Gejala penyakit diabetes ini memang sangat bahaya sekali terutama bagi mereka yang sering kali mengalami luka. Ada beberapa luka yang memang banyak sekali dan semakin membesar. Jadi kita harus bisa mengobati dengan baik agar bisa mengering dengan cepat.

Waspadai Gejala Penyakit Leukimia


Gejala penyakit leukemia perlu diwaspadai sejak dini untuk mencegah terjadinya sesuatu yang lebih parah terjadi. Penyakit leukemia atau penyakit kanker darah atau kanker yang terjadi pada sel pembentukan darah bisa ditandai dengan beberapa gejala. Sebagian penderita leukemia memiliki masalah karena sel darah yang terdapat dalam tubuh menjadi sangat sedikit. Beberapa gejala dan tanda-tanda leukemia bisa anda ketahui. Artikel ini akan menjelaskan tentang beberapa tanda-tanda yang mungkin muncul ketika seseorang memiliki gejala leukemia. Simak ulasan di bawah ini ya!

Pertama, gejala penyakit leukemia bisa ditandai dengan kondisi badan yang mudah capek. Misalnya saja, anda merasa sangat kelelahan meskipun aktifitas yang anda lakukan tidak terlalu berat. Hal ini mungkin bisa terjadi karena anda mengalami gejala leukemia. Ketika pembentukkan sel darah putih semakin meningkat, energi yang anda miliki pun menjadi cepat habis. Kemudian, penurunan berat badan yang sangat drastic padahal orang tersebut sedang tidak melakukan program diet juga merupakan salah satu tanda anda mengalami gejala leukemia. Pembakaran energi dalam tingkat tinggi tanpa disertai dengan pola makan yang ditingkatkan tentu saja akan membuat tubuh menjadi semakin kurus meskipun anda tidak melakukan pekerjaan yang berat. Penderita leukemia juga akan mengalami keringat yang berlebihan pada malam hari. Pada malam hari umumnya seseorang tidak akan berkeringat terlalu banyak. Jika anda menemukan diri anda berkeringat terlalu banyak pada malam hari, maka anda perlu mewaspadai gejala leukemia. 

Kemudian, bagaiman jika tanda-tanda itu muncul pada anda? anda bisa langsung datang ke rumah sakit untuk mengonsultasikan hal-hal yang anda alami. Sebelum berlanjut ke hal yang semakin parah, lebih baik anda mengetahui terlebih dahulu dari dokter. Penyakit leukemia merupakan penyakit yang membutuhkan perawatan yang mahal. Nah, anda bisa mempersiapkan asuransi jiwa atau asuransi futuready yang akan sangat bermanfaat jika anda mengalami sakit yang membutuhkan dana yang mahal. Segera daftarkan diri anda menjadi peserta asuransi jiwa agar jiwa anda dapat tertolong dalam kondisi yang terdesak. Sekian tentang gejala penyakit leukemia dan solusinya dan semoga bermanfaat.

Selasa, 20 Oktober 2015

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Jeruk Nipis

Ketika anda membaca artikel ini, pasti anda sedang mencari cara untuk menghilangkan jerawat anda. Jerawat memang masalah yang sangat komplek sekali. Tak hanya muncul di remaja yang masih dalam masa puberitas. Jerawat juga bisa muncul pada wanita dan laki-laki. Jerawat ada yang jenis jerawat batu dan jerawat biasa.

Perawatan wajah berjerawat memang harus dilakukan secara rutin. Tidak boleh setengah-setengah karena anda harus menghilangkannya secara tuntas supaya tidak muncul lagi. Selain menghilangkan jerawat, anda juga harus menghilangkan bekas jerawatnya. Ada banyak sekali bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat. Salah satunya adalah jeruk nipis. Cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis, bisa menjadi cara efektif menghilangkan jerawat dan Bekasnya.

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Jeruk Nipis
Ilustrasi wajah berjerawat © shutterstock

Penyebab Jerawat

Sebelum kita membahas lebih lanjut mengenai cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis. Kita akan membahas mengenai penyebab jerawat terlebih dahulu. Ada dua faktor penyebab jerawat yaitu faktor dari luar dan faktor dari dalam. Untuk faktor dari dalam disebabkan karena hormon berlebih di dalam tubuh. Biasanya ini terjadi pada remaja dalam masa pubertas. Selain itu bisa terjadi pada wanita dalam masa pms atau sebelum menstruasi. Mungkin anda salah satu orang yang sering mengalami hal tersebut. Sedangkan faktor penyebab dari luar dapat disebabkan oleh makanan, kosmetik yang tidak cocok atau jarang membersihkan wajah. Ini yang menjadi masalah terbesar wanita.

Cara Menghilangkan Jerawat

Ada beberapa orang yang mengkonsumsi makanan dapat timbul jerawat. Biasanya makanan yang mengandung banyak minyak. Untuk kosmetik, anda bisa harus lebih hati-hati dalam memilih kosmetik. Tidak semua jenis make up cocok digunakan oleh semua orang. Banyak wanita yang semakin parah jerawatnya karena salah menggunakan make up. Untuk make up lebih baik menggunakan yang bahan dasar air. Ini akan lebih aman untuk kulit dan tidak mengandung alkohol terlalu tinggi. Selain itu anda harus rajin membersihkan wajah. Terutama buat anda yang sering berpergian di luar rumah. Debu dan kotoran yang menempel dapat membuat jerawat semakin parah.

Berikut ini cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis yang bisa anda gunakan :

Terapi Air Jeruk Nipis

Cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis yang pertama dengan menggunakan terrapin air jeruk nipis. Jerawat mengandung bakteri yang membuat jerawat semakin meradang. Untuk membunuh bakteri tersebut bisa menggunakan kandungan vitamin c yang terdapat di jeruk nipis. Jeruk nipis mengandung vitamin c yang berfungsi sebagai anti biotic dan anti peradangan. Caranya menggunakannya juga sangat mudah. Anda cukup mengambil satu buah jeruk nipis. Cuci bersih kemudian belah menjadi dua bagian. Oleskan jeruk nipis itu kebagian wajah yang berjerawat. Tetapi sebelum mengoleskan lebih baik tangan dan wajah dibersihkan terlebih dahulu.
Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Jeruk Nipis
Jeruk nipis dapat menghilangkan jerawat © shutterstock

Masker Jeruk Nipis Dan Madu

Anda bisa mencampurkan jeruk nipis dengan madu, sebagai cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis. Campuran kedua bahan akan membantu mengeringkan jerawat dengan lebih cepat. Tak hanya menghilangkan jerawat, juga bisa membantu menghilangkan bekas jerawat dan membuat wajah lebih halus. Anda cukup mengambil satu sendok madu murni mencampurnya dengan perasan jeruk nipis. Selanjutnya oleskan masker tersebut ke seluruh bagian wajah secara merata. Diamkan beberapa menit kemudian bilas sampai bersih. Lebih baik bilas dengan menggunakan air dingin. Ini akan membantu menutup pori-pori anda yang terbuka. Baca juga : Tips Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Madu Alami

Masker Jeruk Nipis Dan Minyak Zaitun

Cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis selanjutnya adalah mencampurkan jeruk nipis dengan minyak zaitun. Minyak zaitun merupakan bahan alami yang mempunyai banyak sekali manfaat. Tak hanya bermanfaat untuk kesehatan tubuh, juga bermanfaat untuk merawat kecantikan wajah anda. gabungan antara minyak zaitun dengan perasan jeruk nipis dapat menghilangkan jerawat dengan cepat. Anda bisa mengoleskan campuran jeruk nipis dan minyak zaitun setiap hari. Terutama menjelang tidur malam setelah wajah dibersihkan. Biarkan sampai pagi hari dan bilas sampai bersih. Baca juga : Cara Menggunakan Minyak Zaitun Untuk Menghilangkan Jerawat

Masker Jeruk Nipis Dan Buah Pepaya

Terakhir campuran antara jeruk nipis dan pepaya bisa menjadi salah satu cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis selanjutnya. Buah pepaya biasanya digunakan untuk melancar system pencernaan anda. Tetapi ternyata buah pepaya juga bisa digunakan untuk mengatasi wajah berjerawat anda. Kandungan dalam buah pepaya akan membantu mengeringkan jerawat dengan cepat. Anda ambil beberapa potong buah pepaya, haluskan kemudian ditambah dengan perasan jeruk nipis. Oleskan masker tersebut ke seluruh bagian wajah. Biarkan mengering beberapa menit. Setelah itu bilas sampai bersih. Baca juga : Macam-Macam Manfaat Buah Pepaya yang Perlu Anda Ketahui

Jeruk nipis merupakan buah yang sangat efektif menghilangkan jerawat. Banyak kosmetik perawatan wajah berjerawat banyak yang menggunakan bahan dasar jeruk nipis. Gunakan jeruk nipis secara rutin untuk hasil yang maksimal. Jangan lupa untuk selalu membersihkan wajah secara rutin setiap harinya. Selain itu jangan terlalu sering memegang jerawat dengan tangan ada yang kotor atau memencetnya. Ini akan membuat jerawat semakin parah dan menghasilkan bekas. Itulah beberapa cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis. Semoga bisa memberikan informasi yang bermanfaat buat anda.